detail

Gelar Pangan Murah Dalam Rangka Pengendalian Inflasi Daerah

GELAR PANGAN MURAH DALAM RANGKA PENGENDALIAN INFLASI DAERAH

Blog Single

GELAR PANGAN MURAH 

DALAM RANGKA PENGENDALIAN INFLASI

DAERAH .

Kolaka - Dinas ketahanan pangan Provinsi Sulawesi Tenggara bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kolaka, tepatnya di Kecamatan Kolaka dilokasi Sikim dan Kecamatan Latambaga depan Rumah Adat . Selasa, (29/11)

Kegiatan Gelar Pangan Murah yang digelar oleh Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Tenggara ini diadakan dalam rangka Pengendalian Inflasi Daerah .

Ibu Rosmini mengatakan, bahwa ini merupakan upaya Pemerintah Provinsi untuk membantu masyarakat yang kurang mampu agar kebutuhan pokok bisa terpenuhi dengan harga yang murah .

“Untuk membantu masyarakat yang kurang mampu, Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara mengadakan Pangan Murah di semua Kabupaten termasuk Kabupaten Kolaka .” Ucapnya

Kadis Ketahanan Pangan Kab. Kolaka juga mengatakan, dengan kegiatan ini masyarakat Kab. Kolaka akan sangat terbantu untuk mendapatkan sembako murah . Kegiatan ini juga sesuai dengan arahan Presiden RI dalam upaya-upaya pengendalian inflasi .

“Harga bahan kebutuhan pokok ini jauh lebih murah dari harga pasar pada umumnya karena sudah mendapatkan subsidi dari pemerintah pusat dalam rangka pengendalian inflasi sesuai arahan dari bapak presiden Kepada tiap-tiap provinsi untuk diteruskan ke daerah-daerah Kabupaten atau Kota .” Jelasnya

Turuh hadir Kepala Dinas ketahanan pangan Prov. Sultra yang diwakili oleh Kepala Bidang Konsumsi dan Keanekaragaman pangan ibu Rosmini, S.TP,MS, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kab. Kolaka Dr. Muhammad Azikin, STP,MS, Para Pimpinan OPD dan seluruh masyarakat .

Bagikan halaman ini:

Postingan Terkait :