detail

Bupati Kolaka Lepas Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah Tahap Ii

Bupati Kolaka Lepas Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah Tahap II .

Blog Single
Bupati Kolaka Lepas Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah Tahap II .
Kolaka - Bupati Kolaka H. Ahmad Safei, SH.,MH lepas penyaluran cadangan pangan pemerintah untuk bantuan pangan tahap II tahun 2023, di halaman kantor Bupati . Rabu, (20/09)
Penyaluran bantuan Cadangan Beras Pemerintah ini merupakan yang kedua kalinya setelah pada tahap pertama disalurkan beberapa bulan yang lalu .
Bupati Kolaka menyambut baik atas terlaksananya kegiatan penyaluran cadangan pangan pemerintah untuk bantuan pangan tahap kedua tahun 2023, karena ini sangat bermanfaat untuk masyarakat .
"Saya berharap bantuan ini membawa semangat untuk berusaha tentunya demi kesejahteraan keluarga masing-masing .” Katanya
Selain itu, ia juga menyebutkan bahwa beberapa hari yang lalu Kabupaten Kolaka mendapat insentif sebagai bentuk keberhasilan dalam menekan inflasi sebesar 9,6 Milyar, ini yang akan kita sebarkan dalam bentuk bantuan kepada masyarakat Kolaka, semoga dengan ini angka inflasi akan segera membaik .
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Asisten II Ir. H. Abbas, M.Si, Asisten III Hj. Andi Wahidah, S.Pd.,MM, Kadis Ketahanan Pangan Dr. Muh. Azikin, S.STP., MS, Kadis Perindag Drs. Abdi Arif, M.Ap, Kepala BKPSDM Ramli H Sima, SH.,MH, perwakilan Bulog, serta jajaran OPD lingkup Pemkab Kolaka .
Bagikan halaman ini:

Postingan Terkait :