Bupati Kolaka Ikuti Rakor Inspektur Daerah se Indonesia secara Virtual
Bupati Kolaka Ikuti Rakor Inspektur Daerah se Indonesia secara Virtual .
Kolaka - Rapat tersebut turut diikuti Bupati Kolaka H. Ahmad Safei, SH.,MH, Forkopimda, Asisten III Drs. Wardi, M.Si dan para Pimpinan OPD lingkup Pemkab Kolaka, di Command Center Diskominfo Kab. Kolaka . Rabu, (25/01)
Rapat Koordinasi ini dilaksanakan di Inspektorat Jendral Kementerian Dalam Negeri, yang dibuka langsung oleh Menteri Dalam Negeri, Muh. Tito Karnavian .
Kegiatan Rakor ini diawali dengan Penandatanganan MOU antara Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) dan Aparatur Penegak Hukum (APH) .
Menteri Dalam Negeri Muh. Tito Karnavian menyampaikan bahwa, kegiatan ini sebagai bentuk tindak lanjut rapat koordinasi Forkopimda beberapa waktu lalu yang dipimpin oleh Presiden RI dan dihadiri oleh Forkopimda dari seluruh Indonesia, yang dalam rapat kerja tersebut beberapa point menjadi atensi Presiden Joko Widodo salah satunya masalah pertumbuhan ekonomi yang harus tetap dijaga di tengah ketidakpastian situasi global saat ini .
“Pertumbuhan ekonomi salah satunya didukung oleh anggaran dan belanja Pemerintah, karena itu Pemda harus betul-betul memastikan agar belanja Pemerintah efisien dan tetap sasaran .” Katanya
Untuk itu, Mendagri juga meminta agar Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) harus betul-betul melakukan pengawasan terhadap anggaran yang digunakan .